Jayapura,Malanesianews,- Kepengurusan baru Pengurus Koordinator Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PKC PMII) Papua terus melakukan konsolidasi organisasi dengan melaksanakan audiensi bersama Pemerintah Provinsi Papua (Rabu 2/10/22).
Bertempat di ruang kerja Sekda Provinsi Papua di Kelurahan angkasa kota Jayapura Ketua Umum PKC PMII Papua Mahfudz bersama rombongannya di terima oleh Sekda Provinsi Ridwan Rumasukun.
Dalam pertemuan Sekda Papua menyampaikan agar PKC PMII Papua harus mampu bersinergi dengan Pemerintah guna untuk membangun Papua yang lebih maju lagi.
” PKC PMII Papua harus mampu bersinergi dengan Pemerintah guna untuk membangun Papua yang lebih maju lagi ” ujar Sekda Rumasukun.
Menanggapi hal itu Mahfudz di berkomitmen PMII Papua di bawah kepemimpinannya akan terus membantu Pembangunan Papua sesuai dengan kapasitasnya sebagai organisasi Mahasiswa di Papua.
Pertemuan ini di dampingi oleh Juru Bicara Gubernur Papua M.Rifai Darus yang juga adalah Majelis Pembina Daerah (Mabinda) PKC PMII Papua serta jajaran pengurus PMII Papua Sekretaris PKC PMII Papua Agung Semarang Aji, Sekretaris KOPRI PKC PMII Papua Ninda Fitri Rohmatika (Fudz)