Juru Bicara Gubernur Papua MRD : Kepengurusan PKC PMII Yang Baru Harus Ikut Berkontribusi Bangun Papua

0
469

Jayapura,Malanesianews,- Ketua umum Pengurus Koordinator Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PKC PMII Papua) Mahfudz bersama jajarannya dan Pengurus cabang PMII Kota jayapura melakukan kunjungan silaturahmi di kediaman Juru Bicara Gubernur Papua M Rifai Darus (Senin/1/11/2022)

Adapun kunjungan ini sebagai bentuk silaturrohim yang bertujuan untuk menyampaikan rasa terimakasih atas kesediaan Jubir M. Rifai Darus atau yang biasa di sapa MRD sebagai Ketua Majelis Pembina Daerah PKC PMII Papua Masa Khidmat 2022/2024,ujar Mahfudz

“Sosok MRD merupakan kader pergerakan Papua yang memiliki rekam jejak yang sangat gemilang dalam memimpin organisasi di Papua maupun kancah nasional, beliau tercatat dalam sejarah pernah menjadi satu satunya putra Papua hingga saat ini yang menjadi ketua Umum DPP KNPI” ungkap Mahfudz

Lebih lanjut Mahfudz berharap dengan PKC PMII Papua memiliki ketua Majelis Pembina Daerah (Mabinda) yang kaya akan pengalaman ini maka PMII di tanah Papua akan mampu berbuat yang lebih baik dan terbaik untuk pembangunan Organisasi PMII secara khusus dan Pembangunan Papua secara umum.

Sementara itu Juru Bicara Gubernur Papua MRD menyambut dengan hangat kehadiran PKC PMII Papua di kediamannya di bilangan Abepura Kota Jayapura.

“Kami berharap PKC PMII Papua yang baru terpilih di bawah kepemimpinan adinda Mahfudz dapat berbuat lebih baik ke depannya untuk kemaslahatan Organisasi dan ikut berkonstribusi bagi Pembangunan Papua” Ujar Pria yang juga adalah Mantan Ketua Umum PKC PMII Papua yang ke 2 di era Awal tahun 2000an ini.

Hadir dalam silaturahmi ini sekretaris umum PKC PMII Papua Agung Subagio Aji, Sekretaris KOPRI Papua Ninda Fitri Rohmatika, Skretaris PC PMII Kota jayapura Erwin, Ketua II PC PMII kabupaten jayapura Rio Renyaan,Sekretaris PMII Komsat IAIN Fattahul Muluk Papua Yusni, dan Pengurus cabang PMII kota jayapura Bahmit Wear. (Fudz)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini